Kabar Asik
W. Ketua DPRD Kampar Fahmil ME Gelar Mudik Gratis Ke Sejumlah Kota

Bekawan.com – Untuk memfasilitasi hasrat pulang kampung lewat mudik yang tertunda beberapa tahun belakangan akibat Covid-19, Wakil Rakyat Fahmil, SE, ME menggelar mudik gratis untuk masyarakat menuju sejumlah kota tujuan.
Program Mudik gratis yang diberi nama “Pulang Basamo Jo Fahmil, SE, ME” ini sengaja digelar untuk memudahkan dan membantu warga yang tidak sempat mudik 3 tahun belakangan ini akibat Pandemi, agar bisa bertemu sanak keluarga dan Kampung halaman di tahun ini.
“Program ini sengaja kita buat juga untuk memudahkan masyarakat kita, dari pada mudik mengendarai roda doa, atau jika mudiknya satu keluarga, dan harus bawa motor juga karena dipakai dikampung, biar tidak menyusahkan dijalan bisa kita bantu anak istri pemudik naik bus, bapak nya aja pakai motor. Ini juga sebagai antisipasi tingginya arus mudik tahun ini,” ungkap Politisi PKS Kampar ini, Jumat (7/4/2023).
Pria bergelar Datuk Sati Nan Tuo ini menjelaskan Mudik Gratis akan digelar 19 April 2023 menuju sejumlah kita seperti, kota Padang, kota Pariaman, kota Bukit Tinggi, kota Payakumbuh, Batusangkar dan kota lainnya.
“Bagi masyarakat yang berminat bisa menghubungi cet wa. 0821 4771 2014,” pungkasnya.
Kabar Asik
Tumi Lompok Ayam Kuliner Asal Kampar Masuk Nominasi API Award 2023

Bekawan.com – Makanan khas asal Kabupaten Kampar Tumi Lompok Ayam masuk dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2023, kategori Makanan Tradisional. Makanan dengan citarasa pedas ini nangkring diposisi pertama bersama makanan tradisional dari daerah lainnya.
Keikutsertaan Tumi Lompok Ayam di ajang API Award 2023 disampaikan Pj. Bupati Kampar Muhammad Firdaus saat memberikan arahan dalam acara Grand Final Bujang Dara Kampar dan dimulainya vote atau dukungan untuk mendukung Tumi Lompok Ayam.
“Mari kita dukung dengan cara vote di akun IG @ayojalanjalanindonesia, bisa juga mendukung melalui SMS ketik API 1J Kirim 99386, mari kita dukung bersama, semoga dengan dukungan yang kita berikan, makanan khas Kampar Tumi Lompok Ayam bisa juara di ajang tersebut,” ajak Pj. Firdaus.
Tumi Lompok Ayam masuk nominasi Makanan Tradisional di ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2023, bersama makanan tradisional dari daerah lainnya seperti, Sukong Latuhalat Kota Ambon, Sayur Tebu Telur Kabupaten Tebo, Sate Ambal Kabupaten Kebumen, Sambal Langat Gurita Kabupaten Kaur dan sejumlah kuliner tradisional lainnya.
Kabar
ESI Riau Sukses Gelar Seleksi Daerah E-Sport dari 5 Divisi Pertandingan

Bekawan.com – Pengprov E-Sport Indonesia (ESI) Provinsi Riau sukses menggelar seleksi daerah Kejuaraan E-Sport yang digelar di Riau Garden Pekanbaru, Ahad (16/7/2023). Selekda ini mempertandingkan para tim E-Sport dari seluruh Kabupaten/Kota se Riau.
Ketua Bidang Kompetisi ESI Riau, Tengku Azwendi Fajri, SE pada kegiatan tersebut menyampaikan ada 13 team yang berhasil memenangkan pertandingan itu dari 5 divisi pertandingan.
“Pada Kejuaraan Divisi PUBG Mobile dijuarai Tim dari Pekanbaru I selaku peringkat pertama pada Divisi tersebut, Posisi kedua Tim Siak II, dan Posisi Ketiga Tim dari Rekomendasi Gubernur Riau,” kata Azwendi.
Kemudian pada Divisi Free Fire dijuarai oleh Tim dari Rekomendasi Riau yang kemudian disusul Tim Indragiri Hulu I, dan diikuti Pelalawan III.
Sedangkan pada Divisi Mobile Legend Bang Bang, dijuarai oleh Tim dari rekomendasi Riau kedua Tim Pekanbaru II, dan Ketiga dari Tim Kampar.
“Pada Divisi E Football dijuarai oleh Tim Pekanbaru II, Juara Kedua Tim Pekanbaru I dan juara Ketiga Tim Pelalawan,” ucap Azwendi yang juga Wakil Ketua DPRD Pekanbaru fraksi Demokrat tersebut.
Terakhir yaitu pertandingan Divisi Lokapala yang juga dikenal sebagai Game dijuarai oleh Tim dari Rekomendasi Riau.
Ketua Umum Pengprov ESI Riau, Brigjen TNI R. Wibisono, MM diwakili Ketua Harian, Sigit Hariono, SH mengucapkan terimakasih atas kehadiran tamu undangan, Sponsor, dan seluruh hadirin atas suksesnya Selekda E-Sport Riau tahun 2023.
“Kami mengharapkan para Juara dapat mewakili Riau dalam Porwil untuk menuju kejuaraan Pekan Olahraga Nasional (PON),” tutur Sigit.
Sigit berpesan, kepada seluruh Tim yang menjuarai emas, perak, dan perunggu agar dapat lebih baik lagi memajukan diri.
“Kami mengharapkan Riau menjadi perwakilan pada Kejuaraan Porwil nanti, semoga Riau dapat menghasilkan emas sebagaimana di sampaikan Pak Gubernur Riau pada waktu lalu,” jelas Sigit.
Turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Riau Syamsuar, M.Si yanga diwakili oleh Kabid Pemuda Dispora Riau, Khairul selaku Perwakilan Koni, Kadispora Kota Pekanbaru mewakili Pj Walikota Pekanbaru, Kapolresta Pekanbaru diwakili Kapolsek Tampan mewakili Kapolresta Pekanbaru, Pimpinan PT.Telkomsel, Pimpinan PT.RAPP, dan Pimpinan PT.Indah Kiat.
Kabar Asik
Lembah Harau, Cerita Rakyat dan Bukti Peneliti Dulunya Hamparan Laut

Bekawan.com – Lembah Harau, atau biasa juga disebut dengan Ngarai. Merupakan salah satu lembah wisata terindah di Indonesia. Jika melihat dari arah bawah lembah, akan tampak seolah tebing-tebingnya meruncing menembus awan. Lembah Harau terletak di Kabupaten Limapuluh Koto, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat.
Selain menikmati air terjun, tebing yang tinggi, hamparan sawah dan aliran sungai, ada aktifitas lain yang bisa anda lakukan saat mengunjungi tempat ini, yakni lari pagi.
Yap, Aktifitas ringan namun kaya manfaat ini bisa anda lakukan terutama bagi anda yang memutuskan menginap disalah satu home stay yang berjejer rapi di kawasan cagar alam ini.
Saat anda lagi pagi, pengalaman berbeda akan anda dapatkan disini. menikmati keindahan alam, udara yang segar ditambah lagi suara gemercik air dan nyanyian burung akan mengiringi setiap gerak kaki anda.
Oya, dan tahukah anda asal usul lembah Harau sendiri diyakini berasal dari kata ‘parau’, istilah lokal yang artinya suara serak. Dulu, penduduk yang tinggal di atas Bukit Jambu sering menghadapi banjir dan longsor sehingga menimbulkan kegaduhan dan kepanikan. Penduduknya sering berteriak histeris dan akhirnya menimbulkan suara parau. Dengan ciri suara penduduknya banyak yang parau didengar maka daerah tersebut dinamakan ‘orau’ dan kemudian berubah nama menjadi ‘Arau’ hingga akhirnya penyebutan lebih sering menjadi ‘harau’.
Dan yang menarik lagi Hasil survei tim geologi asal Jerman tahun 1980 menemukan jenis batuan yang ditemukan di daerah ini identik dengan yang ditemukan di dasar laut berupa batuan breksi dan konglomerat. Legenda masyarakat Sarasah Aka Barayun juga menceritakan bahwa di sekitar Cagar Alam Lembah Harau dulunya adalah laut. Menarik bukan, So.. kapan kita jogging disini??
Sumber : kompas.com // KMStour.com//
-
Kabar Kampar3 tahun ago
Tanpa Penolakan Warga, Tim Gugus Covid Kampar Makamkan PDP Covid-19 di Gunung Sahilan
-
Kabar5 tahun ago
Tumpukan Uang dalam Kardus Hasil Korupsi
-
Kabar Asik4 tahun ago
Ternyata Ini Filosofi Warna Seragam SD, SMP hingga SMA
-
Kabar Asik4 tahun ago
Munculnya Puluhan Ikan monster penghuni Sungai Kampar Hebohkan Warga
-
Kabar Asik4 tahun ago
Bazar MTQ Ke XXXVIII Riau Digelar Di Atas Jembatan WFC Bangkinang
-
Kabar Kampar2 tahun ago
Mudik Maut di Jalur Tikus, Pemudik Tenggelam Disungai Kampar
-
Karya Kawan1 tahun ago
Permasalahan Menggunakan Media Pembelajaran Di Sekolah Dasar
-
Kabar Kampar4 tahun ago
Bersolek, Objek Wisata Danau Rusa Jadi Primadona